Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Liga 1 2024/2025 hingga Pekan 30 - Persib Kandidat Juara, 7 Tim Masih Berpeluang Degradasi

By Arif Setiawan - Rabu, 30 April 2025 | 05:45 WIB
Marc Klok (kanan) sedang ikut selebrasi gol dari David Da Silva (kiri) dalam laga pekan ke-23 Liga 1 2024 antara Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (16/2/2025). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung kini menjadi kandidat terkuat untuk meraih juara Liga 1 2024-2025.

Sebagai informasi, Liga 1 2024-2025 hampir mencapai ujungnya.

Seperti yang diketahui, Liga 1 2024-2025 hanya memainkan 34 pekan dan sekarang baru saja merampungkan pekan ke-30.

Persib kokoh di puncak klasemen dengan raihan 64 poin.

Ada dua tim lain yang masih memiliki peluang untuk mengambil alih posisi Persib.

Dua tim tersebut yakni Dewa United dan Persebaya.

Dewa United menempati peringkat kedua di klasemen dengan raihan 53 poin.

Persebaya berada di posisi ketiga dengan raihan 53 poin.

Poin maksimal kedua tim tersebut yakni 65 poin.

Baca Juga: Tyronne Del Pino Pilih Fokus Tuntaskan 4 Laga Sisa Bersama Persib meski Gelar Juara Liga 1 di Depan Mata