BOLASPORT.COM - Liam Delap sudah di-endorse pelatih Elkan Baggott di Ipswich Town seiring dirinya dikaitkan dengan Manchester United.
Berburu striker baru akan menjadi salah satu agenda Manchester United pada bursa transfer musim panas 2025.
The Red Devils butuh striker anyar karena dua penyerang mereka, Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee, tampil sangat mengecewakan pada musim 2024-2025.
Diharapkan mampu mencetak banyak gol, keduanya justru tampil melempem.
Tak ayal, Man United hancur lebur pada musim ini.
Selain tersingkir dari Piala FA dan Piala Liga Inggris, Man United juga terpuruk di Premier League dengan menghuni peringkat ke-14.
Liga Europa menjadi satu-satunya kompetisi yang masih bisa dimenangkan Man United.
Agar situasi serupa tak terulang pada musim depan, Man United dikabarkan bakal memboyong sejumlah striker baru pada bursa transfer mendatang.
Salah satu penyerang yang diincar Man United adalah Liam Delap.
Delap dipermanenkan Ipswich Town dari Manchester City pada musim panas 2023 dengan biaya 20 juta pounds.
Namun, Ipswich Town hanya akan mendapat keuntungan 10 juta pounds dari penjualan Delap karena dia mempunyai klausul pelepasan senilai 30 juta pounds jika Ipswich terdegradasi.
Klausul tersebut kini telah aktif setelah Ipswich resmi turun kasta ke Divisi Championship pada musim depan.
Liam Delap sendiri mungkin belum banyak dikenal oleh para penikmat sepak bola.
Namun, striker berusia 22 tahun itu mampu tampil impresif pada musim ini meskipun performa Ipswich mengecewakan.
Delap tercatat telah mengoleksi 12 gol, sebuah torehan yang luar biasa untuk ukuran striker tim papan bawah.
Rekan setim Elkan Baggott itu juga diprediksi tak akan melewatkan kesempatan untuk membela klub sebesar Man United.
Baru-baru ini, Kieran McKenna berbicara soal situasi anak asuhnya.
Juru taktik berusia 38 tahun itu mengaku masih belum tahu apakah Delap sudah mengambil keputusan terkait masa depannya.
Namun, dia percaya penyerang asal Inggris tersebut memiliki kualitas untuk bermain di klub top Eropa seperti Man United.
"Fokus Liam masih di sini dan menyelesaikan musim sekuat mungkin," kata McKenna seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, saya rasa ada kemungkinan dia akan menjadi pemain Ipswich tahun depan. Saya rasa belum ada yang memutuskan."
"Tetapi, bisakah Liam bermain untuk klub terbesar di negara ini, klub terbesar di dunia? Dia pasti bisa."
"Saya sepenuhnya percaya itu."
"Dia sudah menunjukkan dampak yang bisa dia berikan di level Liga Inggris dalam tim yang benar-benar berjuang untuk segalanya."
"Saya rasa dia bisa memberikan dampak yang luar biasa di level ini," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Manchester Evening News |