Apalagi dalam laga terdekat Pesija akan menghadapi laga pekan ke-32 melawan Bali United.
Macan Kemayoran dijadwalkan menghadapi Bali United pada 10 Mei 2025.
Setelah itu, laga pekan ke-33, Persija akan melawan PSS Sleman, pada Sabtu (17/5/2025).
Baca Juga: Ada Rizky Ridho, Carlos Pena Jelaskan Mengapa Persija Mudah Bobol Musim Ini
Kemudian laga terakhir musim 2024/2025 ini, Persija akan menghadapi Malut United pada 25 Mei 2025.
Dengan sisa tiga laga ini, Rizky Ridho ingin tim bisa bangkit.
Untuk itu, ia berharap Persija Jakarta nantinya bisa meraih kemenangan dalam tiga laga sisa ini.
Apalagi tim menelan kekalahan dari dua laga beruntun, sehingga Ridho ingin tim bisa bangkit dan meraih hasil maksimal nantinya.
“Semoga di tiga pertandingan sisa ini kami mendapatkan hasil yang kami inginkan semua,” tutur Rizky Ridho.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Persija.id |