BOLASPORT.COM - Dani Pedrosa menilai bahwa Marc Marquez telah menjadi sumber kesulitan bagi Francesco Bagnaia bersama tim pabrikan Ducati pada MotoGP 2025 ini.
Enam seri MotoGP 2025 yang sudah digelar tampak begitu berat bagi Francesco Bagnaia untuk bisa meraih kemenangan di lintasan bersama Ducati.
Rider asal Italia tersebut mendapatkan rekan setim sekaligus rival utamanya setelah Ducati memutuskan untuk mendatangkan Marc Marquez.
Benar saja, performa rider berjuluk Baby Alien tersebut lebih moncer meski statusnya sebagai rekrutan anyar jika dibandingkan dengan Bagnaia.
Setidaknya hingga GP Prancis akhir pekan kemarin, Marquez masih konsisten untuk tidak jauh-jauh dari podium kemenangan baik pada sesi sprint atau balapan utama.
Dari enam sesi balapan utama, peraih delapan gelar juara dunia itu sudah mengukir empat podium dengan tiga kemenangan.
Sedangkan untuk sesi sprint alias balapan mini, Marquez memiliki catatan lebih gila lagi dengan selalu memenanginya.
Situasi berbeda jika melihat catatan Bagnaia, di mana dia meraih empat podium dengan satu kemenangan dari balapan utama dan empat podium dari sesi sprint.
Tak ayal, ketimpangan performa Bagnaia dalam mengimbangi Marquez sejauh ini menjadi perhatian banyak pihak, termasuk Dani Pedrosa.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |