Ini sesuai dengan rencana Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang ingin mempersiapkan Timnas U-17 Indonesia lebih baik agar bisa bersaing di Piala Asia U-17 2026 pada Mei 2026 mendatang.
“Sudah kami mulai dan baru berakhir kemarin. Seleksi kami lakukan tiga gelombang,” ungkap Nova.
“Pemain terpilih akan kita ikutkan di EPA U-18 musim ini.”
Dalam program yang disusun ini, Nova memastikan ia akan tetap memimpin tim utama untuk persiapan menuju Piala Dunia U-17 2025.
Sementara itu, untuk tim yang tampil di EPA U-18, akan ada staf pelatih terpisah yang mendampingi skuad muda di kompetisi.
“Saya akan fokus ke Persiapan Piala Dunia U-17. Ada tim kepelatihan yang akan menangani Timnas U-17 di EPA,” tambahnya.
Lebih lanjut, Nova menegaskan bahwa lolos ke Piala Asia U-17 2026 bukanlah akhir, melainkan langkah baru.
Ini karena ketua Umum PSSI Erick Thohir pun memberikan target besar buat skuad Garuda Asia.
Timnas U-17 Indonesia ditargetkan untuk bisa lolos kembali ke Piala Dunia U-17 2026.
Oleh karena itu, Nova pun memiliki harapan besar dan harus mempersiapkan tim dengan maksimal nantinya.
“Yang pasti sesuai arahan Bapak Ketua Umum, untuk saat ini kami mempersiapkan Timnas U-17 Indonesia untuk Piala Asia U-17,” tuturnya.
“Harapannya, kami bisa kembali lolos ke Piala Dunia U-17 tahun 2026,” pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |