Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ganda Putra Malaysia Jawab Pernyataan Herry IP yang Targetkan Anak Didiknya Harus Juara

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 2 Juli 2025 | 15:15 WIB
Man Wei Chong/Tee Kai Wun di semifinal Indonesia Open 2025.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Man Wei Chong/Tee Kai Wun di semifinal Indonesia Open 2025.

BOLASPORT.COM - Ganda putra Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wun, menjawab pertanyaan dari pelatih Herry Iman Pierngadi yang menargetkan juara pada turnamen selanjutnya.

Herry IP sebelumnya mengungkapkan bahwa salah satu anak didiknya harus menjadi juara pada salah satu turnamen saat berlaga di Japan Open 2025 atau China Open 2025.

"Saya punya target pribadi dan berharap salah satu pasangan putra saya bisa juara di Jepang atau China," kata Herry usai sesi latihan di Bukit Kiara, Selasa, (24/6/2025) dilansir dari NST.

Target tersebut tak lain ditujukan kepada dua ganda putra Malaysia besutan pelatnas BAM yang telah meraih gelar tahun ini.

Man/Tee sudah mengoleksi dua gelar juara BWF World Tour Super 500 usai keluar sebagai kampiun pada Indonesia Masters 2025 dan Malaysia Masters 2025.

Pemain selanjutnya adalah Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang sudah mengoleksi tiga gelar juara tahun ini yakni Kejuaraan Asia 2025, Thailand Open 2025, dan Singapore Open 2025,

Bagi Man/Tee, mereka mengakui bahwa target dari Herry IP tentu menjadi tekanan tersendiri.

Akan tetapi, Man Wei Chong menegaskan bahwa fokus mereka adalah pada performa bukan hasil.

Baca Juga: Nasib Kontrak dengan BAM Masih Buntu dalam 6 Bulan, Ganda Putri No.1 Malaysia Tetap Tenang

“Kami tidak boleh terlalu fokus pada hasil,” kata Man Wei Chong dilansir BolaSport.com dari New Straits Times, Rabu (2/7/2025).


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : NST.com.my

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X