Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-17 Indonesia Ajarkan Korea Selatan Rasanya Kalah Setelah 2 Tahun

By Ade Jayadireja - Sabtu, 5 April 2025 | 05:30 WIB
Suasana pertandingan antara timnas U-17 Indonesia melawan timnas U-17 Korea Selatan, Jumat (4/4/2025). (KITA GARUDA)

BOLASPORT.COM - Timnas U-17 Indonesia membuat Korea Selatan kembali mencicipi kekalahan setelah 2 tahun.

Hasil membanggakan diraih timnas U-17 Indonesia saat menantang Korea Selatan pada penyisihan Grup C Piala Asia U-17 2025.

Mentas di Prince Abdullah Al Faisal Stadium, Jumat (4/4/2025), skuad arahan Nova Arianto membekuk skuad belia Negeri Ginseng dengan skor 1-0.

Kemenangan Indonesia ditentukan oleh gol penalti Evandra Florasta.

Wasit menunjuk titik putih setelah Soo Yoonwoo kedapatan melakukan handball dalam kotak terlarang.

Maju sebagai eksekutor, sepakan Evandra sempat ditepis oleh kiper Korea.

Namun, pemain bernomor punggung 6 itu mampu menyambar bola rebound dan memasukkanya ke gawang.

Indonesia pun bersuka cita, tapi tidak dengan timnas U-17 Korea Selatan.

Pasalnya, ini menjadi kekalahan pertama mereka dalam 2 tahun terakhir.

Kali terakhir timnas U-17 Korea Selatan keok adalah pada 19 November 2023 pada partai uji coba melawan Belanda.