Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Carlo Ancelotti memberikan komentar untuk masa depannya setelah Real Madrid tersingkir dari Liga Champions 2024-2025.
Setelah kalah 0-3 dari Arsenal di leg pertama babak perempat final pada pekan lalu, Madrid kalah lagi.
Di leg kedua, Rabu (16/4/2025) di Santiago Bernabeu, Los Blancos takluk lagi dari The Gunners dengan skor 1-2.
Sang juara bertahan jadi tersingkir dengan agregat 1-5.
Buat pelatih El Real, Carlo Ancelotti, kegagalan ini menjadi hasil yang bersejarah tetapi dalam konotasi buruk.
Selama melatih Real Madrid, Ancelotti tidak biasa sudah tersingkir di babak perempat final UCL.
Biasanya pilihan Madrid besutan Ancelotti hanya 2 di Liga Champions yakni gagal di semifinal atau menjadi juara.
Carletto membawa Real Madrid menjadi juara pada musim pertamanya di kompetisi 2013-2014.
Pada musim berikutnya, Madrid mencapai semifinal.
Di musim 2021-2022 dan 2023-2024, Si Putih kembali menjadi juara di tangan Ancelotti.