Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Al Nassr Dapat Kabar Gembira, Cristiano Ronaldo Siap Mengabdi di Arab Saudi 2 Tahun Lagi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 17 April 2025 | 17:30 WIB
Cristiano Ronaldo memberikan kabar gembira kepada Al Nassr dengan siap mengabdi di Arab Saudi hingga dua tahun mendatang. (X.COM/ALNASSRFC_EN)

BOLASPORT.COM - Al Nassr mendapatkan kabar gembira karena Cristiano Ronaldo siap mengabdi di Arab Saudi selama dua tahun lagi.

Kedatangan Cristiano Ronaldo bisa dibilang merupakan titik balik Liga Arab Saudi.

Ronaldo datang ke Al Nassr pada Januari 2023 setelah memutuskan untuk berpisah dari Manchester United.

Sejak CR7 datang ke Saudi Pro League, banyak pemain top asal klub Eropa mengikuti jejaknya.

Tidak hanya datang ke klub lain, Ronaldo juga berhasil menarik banyak pemain bintang untuk bergabung dengan Al Nassr.

Sadio Mane, Aymeric Laporte, Otavio, dan Seko Fofana adalah contoh nama-nama yang berhasil direkrut oleh klub berjulukan Fariz Najd itu.

Klub-klub Liga Arab Saudi lainnya juga ikut mendatangkan pemain-pemain top.

Baca Juga: Reuni Cristiano Ronaldo Vs Lionel Messi Hangus, Piala Dunia Klub 2025 Bisa Jadi Panggung Pemain Keturunan Indonesia

Imbasnya, Liga Arab Saudi kini semakin dikenal dan siap bersaing dengan liga top lainnya.

Akan tetapi, kebersamaan Ronaldo dan Al Nassr disebut-sebut akan segera berakhir.