Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jay Idzes Pikul Beban Berat, Dituntut Tak Lewatkan Kesempatan Bawa Venezia Keluar dari Zona Degradasi saat Lawan Empoli

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 20 April 2025 | 18:45 WIB
Kapten dan bek andalan Venezia, Jay Idzes (kanan), memiliki tanggung jawab paling besar untuk membawa timnya keluar dari zona degradasi saat melawan Empoli (GABRIEL BOUYS/AFP)

BOLASPORT.COM - Venezia memiliki peluang keluar dari zona degradasi saat bentrok dengan Empoli. Sebagai kapten, Jay Idzes, memiliki tanggung jawab paling besar untuk mewujudkan misi tersebut.

Venezia saat ini masih terkunci di batas atas zona degradasi klasemen Liga Italia 2024-2025.

Mereka duduk di posisi ke-18 dengan raihan 24 poin dari 32 pertandingan.

Namun, Venezia memiliki peluang emas untuk keluar dari zona merah tersebut pada pekan ini.

Peluang itu muncul setelah Lecce, yang berada di posisi ke-17 atau batas bawah zona aman, dibantai 0-3 oleh Como 1907 pada giornata 33.

Hasil itu membuat selisih poin Venezia dengan Lecce tidak berubah, yakni tetap 2 angka.

Dengan demikian, Jay Idzes dkk bakal menggusur Lecce jika mampu mendulang 3 poin pada pekan ini.

Kans Venezia untuk memetik kemenangan terbilang cukup besar karena lawannya kali ini adalah Empoli, tim yang berada satu setrip di bawah mereka.

Empoli memiliki poin identik dengan Venezia.

Baca Juga: Carlo Ancelotti Dipecat Usai Lawan Barcelona, Real Madrid Tunjuk Legenda Liverpool sebagai Pengganti