Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sahabat Megawati Hangestri Pertiwi, giovanna Milana, harus menerima hasil buruk saat tampil pada ajang AVC Champions League 2025.
Persaingan klub-klub juara di Benua Asia dalam AVC Champions League 2025 yang digelar di Philsports Arena, Filipina telah merampungkan hari kedua.
Pada Senin (21/4/2025) kemarin, salah satu tim yang menjadi pusat perhatian adalah wakil tuan rumah yaitu Petro Gazz yang diperkuat oleh Giovanna Milana.
Sekadar mengingatkan kembali, Giovanna Milana atau yang akrab disapa Gia merupakan sahabat dekat Megawati Hangestri Pertiwi saat masih tampil di Liga Voli Korea.
Keduanya saling kerja sama untuk mengantarkan Daejeon JungKwanJang Red Sparks melaju ke babak playoff pada Liga Voli Korea musim 2023-2024 lalu.
Pemain yang mengisi posisi sebagai outside hitter tersebut juga pernah menjadi bagian dari Jakarta Pertamina Enduro pada Proliga 2024.
Debut pevoli asal Amerika Serikat pertama Petro Gazz Angels untuk AVC Champions League 2025 harus berakhir dengan pahit.
Petro Gazz Angels harus menerima kekalahan dari wakil Taiwan Kaohsiung Taipower usai berjuang empat set dengan skor 1-3 (15-25, 16-25, 25-19, 20-25).
Dalam pertandingan tersebut, Gia tampil cukup menjanjikan terlepas dari hasil akhir yang kurang sesuai harapannya.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Liga Voli Jepang - Rivan Nurmulki dan Wolfdogs Nagoya Jumpa Juara Bertahan