Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.com – Website game adalah salah satu jenis situs yang sangat potensial untuk menarik banyak pengunjung.
Namun, karena ketatnya persaingan di industri game online, dibutuhkan strategi khusus agar website bisa tampil di halaman pertama mesin pencari dan mendapatkan traffic yang tinggi.
Untuk itu, pengembang website perlu mengaplikasikan Search Engine Optimization (SEO).
SEO bukan hanya soal menempatkan kata kunci dalam artikel atau meta deskripsi. Untuk website game, SEO mencakup banyak aspek, mulai dari kecepatan situs, pengalaman pengguna (UX), hingga konten yang menarik.
Baca Juga: Tua-tua Keladi, Cristiano Ronaldo Masih Layak Jadi Andalan Timnas Portugal di Piala Dunia 2026
Berikut beberapa strategi SEO yang dapat diterapkan agar website game Anda semakin ramai dikunjungi.
1. Riset kata kunci yang relevan
Langkah pertama dalam menerapkan strategi SEO adalah melakukan riset kata kunci. Mislanya, mencari tahu kata kunci yang sering dicari oleh gamer atau pengguna potensial.
Sebagai contoh, jika website Anda menyediakan game berbasis browser, cari kata kunci seperti "game online ringan", "main game tanpa install", atau "game multiplayer gratis".
Gunakan alat seperti Google Keyword Planner, Ahrefs, atau Ubersuggest untuk menemukan kata kunci dengan volume pencarian tinggi dan tingkat persaingan rendah. Jangan lupa memasukkan kata kunci tersebut ke dalam konten, judul, URL, dan meta tag.