Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ONE Championship - Zebaztian Kadestam Bidik KO kontra Isi Fitikefu di ONE Fight Night 31

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 24 April 2025 | 14:45 WIB
Eks juara kelas welter MMA ONE Championship, Zebaztian Kadestam, akan menghadapi Isi Fitikefu di ONE Fight Night 31 pada Sabtu (3/5/2025) di Lumpinee Stadium, Bangkok. (ONE CHAMPIONSHIP)

BOLASPORT.COM - Mantan juara kelas welter MMA ONE Championship, Zebaztian Kadestam, akan berupaya mencetak kemenangan KO saat melawan Isi Fitikefu di ONE Fight Night 31 pada Sabtu (3/5/2025).

Duel ini akan berlangsung di Lumpinee Stadium, Bangkok, Thailand, dalam ajang bulanan yang tayang di waktu primetime Amerika.

Dengan mengantongi tiga kemenangan beruntun, striker asal Swedia ini tahu bahwa kemenangan keempat berturut-turut bisa memberinya kesempatan untuk meraih kembali takhta dengan menantang sang penguasa divisi saat ini, Christian Lee.

Meski taruhannya tinggi, Kadestam akan menerapkan strategi serangan brutal seperti yang biasa dia lakukan dalam pertarungan sebelumnya.

"Strategi bertarung saya selalu sama. Saya tidak pernah bergulat, jadi saya tidak akan pernah bergulat. Hal itu sudah bukan rahasia," kata Kadestam.

Jagoan berusia 34 tahun itu memandang pertarungan ini sebagai kontes klasik striker versus grappler.

Dia mengagumi kekuatan fisik serta tekanan Fitikefu tetapi berencana menghancurkan sang lawan dengan pukulan yang jadi senjata utamanya hingga tingkat penyelesaian 100 persen dalam tujuh kemenangan di ONE Championship.

"Saya akan mencoba menurunkan tempo sedikit dan menghabisinya secara bertahap dan dia pasti akan mencoba melakukan sebaliknya," kata Kadestam.

Setelah hampir dua tahun absen dari kompetisi sejak mengalahkan Roberto Soldic, petarung berjulukan The Bandit ini telah fokus pada peningkatan teknik.

Dia menghabiskan waktunya untuk melatih MMA.
Hal itu menurutnya telah memperdalam pemahamannya tentang dasar-dasar pertarungan.