Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Harry Kane Usai Dirinya Semakin Dekat dengan Gelar Pertama dalam Kariernya

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 2 Maret 2025 | 21:45 WIB
Harry Kane semakin dekat untuk menyudahi puasa gelarnya.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Harry Kane semakin dekat untuk menyudahi puasa gelarnya.

BOLASPORT.COM - Begini reaksi penyerang Bayern Muenchen, Harry Kane, usai dirinya semakin dekat dengan gelar juara pertama dalam kariernya.

Tak ada yang meragukan kualitas Harry Kane sebagai seorang striker top dunia.

Penyerang berusia 31 tahun itu punya catatan gol mentereng bersama Tottenham Hotspur, Bayern Muenchen, dan Timnas Inggris.

Meski begitu, Kane tak pernah sekali pun merasakan gelar juara.

Hal itu membuat Harry Kane dianggap punya kutukan trofi.

Saat masih berseragam Tottenham, Kane tampil tajam dan kerap menjadi top scorer di Liga Inggris.

Dirinya tercatat menjadi raja gol Liga Inggris sebanyak 3 kali (musim 2015-2016, 2016-2017, dan 2020-2021).

Alhasil, Kane mempunyai jumlah gol melimpah selama di Spurs dengan catatan 280 butir.

Baca Juga: Link Live Streaming Barcelona Vs Real Sociedad - Kans Raksasa Catalunya Kembali Ambil Alih Puncak Klasemen dan Jauhi Duo Madrid

Namun, hingga meninggalkan Spurs pada musim panas 2023, Kane tak pernah memenangi gelar mayor.

Kutukan Kane berlanjut ketika pindah ke Bayern Muenchen pada musim 2023-2024.

Penyerang kelahiran Walthamstow itu langsung menjadi top scorer Liga Champions dan Bundesliga pada musim perdana, tetapi tetap saja mengakhiri musim tanpa trofi.

FC Hollywood gagal di semua kompetisi pada musim tersebut.

Itu menjadi kali pertama bagi Muenchen merasakan puasa gelar sejak musim 2011-2012.

Sementara dengan Inggris, Kane berhasil mencatatkan 66 gol sejak melakoni debut pada 2015.

Akan tetapi, prestasi terbaik Kane hanya membawa The Three Lions menjadi runner-up Euro 2020 dan 2024.

Namun, penantian panjang Harry Kane untuk memenangkan gelar juara tampaknya akan berakhir pada musim 2024-2025.

Baca Juga: Lionel Messi Absen, Klub Lawan Inter Miami Beri Kompensasi Tiket Gratis

Harry Kane mencetak 4 gol dalam pertandingan Liga Champions saat Bayern Muenchen bantai Dinamo Zagreb di Allianz Arena (17/9/2024).
ALEXANDRA BEIER/AFP
Harry Kane mencetak 4 gol dalam pertandingan Liga Champions saat Bayern Muenchen bantai Dinamo Zagreb di Allianz Arena (17/9/2024).

Pasalnya, hingga spieltag 24 Bundesliga, Bayern Muenchen masih memuncaki klasemen.

Pada laga terakhir, Die Roten menumpas Stuttgart dengan skor 3-1 sehingga membuat mereka kini unggul 8 poin dari Bayer Leverkusen di tempat kedua.

Dengan 10 pertandingan sisa, Muenchen berpeluang besar untuk menjuarai kompetisi tersebut.

Terkait hal itu, Harry Kane mengakui bahwa ini merupakan momen yang luar biasa.

"Momen yang luar biasa," kata Kane seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Kemenangan yang luar biasa dan penting."

"Penampilan tandang yang luar biasa dari kami."

"Saya sangat senang," tuturnya menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Instagram

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
34
67
3
Newcastle United
34
62
4
Manchester City
34
61
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
33
60
7
Aston Villa
34
57
8
Fulham
34
51
9
Brighton & Hove Albion
34
51
10
AFC Bournemouth
34
50
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
33
66
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Real Betis
33
54
6
Villarreal
32
52
7
Celta Vigo
33
46
8
Osasuna
33
44
9
Mallorca
33
44
10
Real Sociedad
33
42
Klub
D
P
1
SSC Napoli
34
74
2
Inter
34
71
3
Atalanta
34
65
4
Juventus
34
62
5
Bologna
33
60
6
Roma
34
60
7
Lazio
33
59
8
Fiorentina
34
59
9
AC Milan
34
54
10
Torino
34
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X