Generasi Arkhan Kaka dkk meraih dua poin di Grup A dengan menahan imbang Ekuador dan Panama 1-1.
Sayang, kekalahan 1-3 dari timnas Maroko pada matchday 3 mengandaskan harapan lolos ke perempat final.
Indonesia hanya finis di peringkat ketiga Grup A.
Fakta menarik lain dari kontestan Piala Dunia U-17 2025 ialah absennya sang penguasa gelar terbanyak, Nigeria, yang gagal lolos dari Zona Afrika.
Tim Elang Muda mengoleksi 5 trofi yang diraih pada 1985, 1993, 2007, 2013, dan 2015.
Dengan begitu, Brasil yang memiliki 4 gelar punya kans menyamai perolehan Nigeria jika berhasil mengangkat piala di Qatar 2025.
Seusai daftar peserta komplet pada Sabtu (12/4/2025), para kontestan tinggal menunggu jadwal drawing dari FIFA yang belum diumumkan.
Turnamen di Qatar nanti akan digelar pada 3-27 November 2025.
Pentas kali ini merupakan edisi debut dengan 48 peserta, menggantikan format lama yang hanya diikuti 24 tim.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |