BOLASPORT.COM - Kekalahan Real Madrid dari Arsenal di Liga Champions tak akan menjadi kiamat bagi karier kepelatihan Carlo Ancelotti di Los Blancos.
Hal itu ditegaskan sendiri oleh sang pelatih kawakan jelang bentrokan Real Madrid vs Arsenal.
Vinicius Junior dkk akan menjamu The Gunners pada leg kedua perempat final Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (17/4/2025) dini hari WIB.
Madrid menjalani partai ini dengan misi mendaki gunung sangat terjal untuk lolos ke semifinal.
Mereka harus membalikkan situasi untuk menebus kekalahan 0-3 di London.
Syarat yang tidak mustahil karena beberapa tim pernah melakukan remontada hebat di masa lalu.
Namun, ini merupakan tugas pertama yang harus dipikul Los Blancos sejak masuk era Liga Champions.
Apalagi sang rival dari London sedang berada dalam tren performa yang positif.
Walhasil, kendati kesempatan masih terbuka, keraguan Real Madrid bakal melakoni comeback tetap muncul.
Masa depan Carlo Ancelotti disebut-sebut jadi pertaruhan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca.com, AS.com |