Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lagi, Antonio Conte Ragukan Kapasitas Napoli Jadi Tim Juara

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 20 April 2025 | 07:40 WIB
Antonio Conte (tengah), kembali mempertanyakan keseriusan manajemen Napoli dalam membentuk sebuah tim juara.
ALBERTO PIZZOLI/AFP
Antonio Conte (tengah), kembali mempertanyakan keseriusan manajemen Napoli dalam membentuk sebuah tim juara.

BOLASPORT.COM - Setelah membawa Napoli menyamai perolehan poin Inter Milan di puncak klasemen Liga Italia, pelatih Antonio Conte kembali menegaskan keraguannya soal kapasitas I Partenopei menjadi sebuah tim juara.

Napoli meraih kemenangan pada pekan ke-33 Liga Italia, Sabtu (19/4/2025).

Bermain di U-Power Stadium, gol Scott McTominay pada menit ke-72 cukup untuk membawa Gli Azzurri mengalahkan tuan rumah Monza dengan skor 1-0.

Hasil ini membawa Napoli menyamai perolehan poin Inter di puncak klasemen Serie A.

Kedua tim sama-sama memiliki 71 poin tetapi Inter baru akan memainkan laga pekan ke-33 pada Minggu.

Menjelang melawan Monza, Conte sempat mengeluarkan pernyataan yang bikin heboh.

Juru taktik yang baru ditunjuk Napoli pada musim ini dan memiliki kontrak 3 tahun itu justru mendiskreditkan kapasitas tim asuhannya untuk menjadi juara.

"Saya bilang Napoli seharusnya tidak menjadi tim yang asal numpang lewat," kata Conte dalam jumpa pers sebelum pertandingan menghadapi Monza.

"Tetapi, saya tidak mau terlihat sebagai pembohong saat bicara hal-hal yang tidak dipenuhi."

"Dalam 8 bulan ini, saya memahami bahwa ada banyak hal tidak bisa dilakukan di Napoli."

Conte ditengarai kecewa pada Napoli yang malah menjual Khvicha Kvaratskhelia ke PSG di saat mereka sedang bersaing di jalur juara.

Komentar Conte membuat spekulasi soal masa depannya di Napoli semakin ramai dibicarakan.

Usai menang atas Monza, Antonio Conte kembali mendapatkan pertanyaan soal kelanjutan kariernya.

Lagi-lagi mantan pelatih Juventus dan Inter Milan ini menyentil Napoli soal memenuhi keinginannya untuk membentuk sebuah tim juara.

"Saya menjalani hidup dengan baik di Napoli. Keluarga saya juga baik-baik saja," kata Conte.

"Makanannya enak, selalu ada matahari, para fans membuat Anda menjadi bagian dari kota ini."

"Orang ingin menang, mereka punya ambisi. Jadi, saya sangat terbuka untuk melanjutkan di sini."

"Kemudian kita akan melihat bagaimana kenyataannya nanti."

"Saya sangat terbuka untuk terus berada di sini karena seperti yang saya bilang, saya bahagia di Napoli."

"Tetapi, saya masih memiliki ekspektasi."

"Klub mana pun yang mengambil Conte akan bilang: 'Anda harus finis pertama atau kedua', bahkan di saat saya hanya berada di urutan ke-10 pada musim sebelunya."

"Tidak cukup hanya bertarung untuk lolos ke kompetisi antarklub Eropa."

"Ambisi dan ekspektasi selalu tumbuh."

"Saya bisa menempatkan diri sebagai orang yang bertanggung jawab untuk menjawab ambisi dan ekspektasi ini."

"Saya bisa berperan sebagai penjamin untuk semuanya tetapi saya tidak bodoh."

"Saya tidak tahu apakah di sini kami memiliki apa yang dibutuhkan unuk melakukan hal itu," pungkas Conte.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Tuttomercatoweb.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
33
79
2
Arsenal
34
67
3
Manchester City
34
61
4
Nottingham Forest
33
60
5
Newcastle United
33
59
6
Chelsea
33
57
7
Aston Villa
34
57
8
AFC Bournemouth
33
49
9
Fulham
33
48
10
Brighton & Hove Albion
33
48
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
28
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
32
63
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Villarreal
32
52
6
Real Betis
32
51
7
Celta Vigo
33
46
8
Mallorca
33
44
9
Real Sociedad
33
42
10
Rayo Vallecano
32
41
Klub
D
P
1
Inter
33
71
2
SSC Napoli
33
71
3
Atalanta
33
64
4
Bologna
33
60
5
Juventus
33
59
6
Lazio
33
59
7
Roma
33
57
8
Fiorentina
33
56
9
AC Milan
33
51
10
Torino
33
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X