Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Bisa Juara Rabu Besok Tanpa Berkeringat, 2 Tim Resmi Turun Derajat

By Beri Bagja - Senin, 21 April 2025 | 01:12 WIB
Trent Alexander-Arnold merayakan gol penentu kemenangan Liverpool atas Leicester City pada pekan ke-33 Liga Inggris di King Power Stadium (20/4/2025).
DARREN STAPLES/AFP
Trent Alexander-Arnold merayakan gol penentu kemenangan Liverpool atas Leicester City pada pekan ke-33 Liga Inggris di King Power Stadium (20/4/2025).

BOLASPORT.COM - Liverpool selangkah lagi memastikan gelar juara Liga Inggris musim ini, sedangkan dua tim resmi turun derajat ke divisi dua.

Kombinasi hasil pekan ke-33 Liga Inggris yang digelar pada Minggu (20/4/2025) membuat Liverpool harus menunda pesta juara.

The Reds sejatinya bisa menggaransi titel ke-20 di pentas ini dengan dua kondisi.

Pertama, mereka harus mengalahkan Leicester di King Power Stadium.

Kedua, hasil tersebut mesti dibarengi kekalahan The Gunners di Portman Road dua jam sebelumnya.

Kalau dua kondisi itu terpenuhi, Liverpool bakal mengoleksi 79 poin dan Arsenal tetap 63.

Dalam lima pertandingan tersisa, koleksi angka Mo Salah dkk tak mungkin lagi dikejar Meriam London.

Proyeksi poin maksimal Arsenal andai memenangi semua laga sisa hanya sampai 78.

Akan tetapi, syarat pertama langsung hangus ketika pasukan Mikel Arteta menggulung Ipswich dengan skor 4-0.

Brace dari Leandro Trossard dan masing-masing satu lesakan Gabriel Martinelli dan Ethan Nwaneri memastikan pekan ini berakhir tanpa perayaan Liverpool.

Liverpool yang memang tak mau menggantungkan nasib ke partai lain berhasil menjalankan misi mereka sendiri.

Susah payah pasukan Arne Slot menaklukkan Leicester City melalui gol larut Trent Alexander-Arnold.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Mo Salah Main Karambol, Gol Larut Trent Bawa Liverpool Selangkah Menuju Gelar dan Kirim Leicester Degradasi

Kemenangan ini memastikan Liverpool tetap mendekatkan diri dengan trofi dan bisa melanjutkan penantiannya pekan depan.

Bahkan The Reds dapat merayakan gelar tanpa berkeringat setetes pun tengah pekan nanti.

Arsenal mendapatkan jatah tampil di pekan ke-34 lebih dulu dengan menjamu Crystal Palace di Emirates, Rabu (23/4/2025).

Kekalahan Declan Rice dkk di partai itu akan melontarkan Liverpool ke singgasana juara Liga Inggris tanpa harus bertanding.

Andai kalah, The Gunners bakal tetap mengantongi 66 poin.

Jumlahnya mustahil lagi menyusul 79 poin milik Liverpool dalam 4 partai sisa, dengan maksimal raihan Arsenal cuma sampai 78.

Adapun jika Arsenal menang, Mo Salah dkk baru bisa memastikan gelar dengan mengalahkan Tottenham di Anfield, Minggu (27/4/2025).

Sementara kalau Arsenal seri, cukup hasil imbang pula yang dibutuhkan Liverpool saat melawan Spurs.

Di kutub yang lain, kemenangan Merseyside Merah mengirim Leicester City turun kasta ke Divisi Championship musim depan.

Dengan koleksi 18 poin, tim kampiun Premier League 2015-2016 tak mungkin lagi mengejar West Ham di peringkat ke-17 atau zona aman terdekat.

West Ham kini meraup 36 poin, sedangkan proyeksi maksimal Leicester di lima partai sisa hanya sampai 33 angka.

Leicester City menyusul Southampton yang lebih dulu dipastikan terdegradasi musim ini.

Kelihatannya Ipswich Town segera melengkapi trio klub yang turun derajat.

Pasalnya West Ham cuma butuh tambahan satu angka guna memastikan klubnya Elkan Baggott tersisih secara matematis.

Hasil Pekan 33 Liga Inggris, Minggu (20/4/2025)

Fulham 1-2 Chelsea (Alex Iwobi 20'; Tyrique George 83', Pedro Neto 90+3')

Ipswich Town 0-4 Arsenal (Leandro Trossard 14', 69', Gabriel Martinelli 28', Ethan Nwaneri 88')

Man United 0-1 Wolverhampton (Pablo Sarabia 77')

Leicester City 0-1 Liverpool (Trent Alexander-Arnold 76')

Klasemen Liga Inggris (klik tautannya)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Premierleague.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
33
79
2
Arsenal
34
67
3
Manchester City
34
61
4
Nottingham Forest
33
60
5
Newcastle United
33
59
6
Chelsea
33
57
7
Aston Villa
34
57
8
AFC Bournemouth
33
49
9
Fulham
33
48
10
Brighton & Hove Albion
33
48
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
28
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
32
63
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Villarreal
32
52
6
Real Betis
32
51
7
Celta Vigo
33
46
8
Mallorca
33
44
9
Real Sociedad
33
42
10
Rayo Vallecano
32
41
Klub
D
P
1
Inter
33
71
2
SSC Napoli
33
71
3
Atalanta
33
64
4
Bologna
33
60
5
Juventus
33
59
6
Lazio
33
59
7
Roma
33
57
8
Fiorentina
33
56
9
AC Milan
33
51
10
Torino
33
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X