Lima menit berselang, Chris Wood berhasil mencetak gol setelah menerima umpan dari Anderson.
Akan tetapi, gol tersebut dianulir oleh wasit Peter Bankes karena Wood berada dalam posisi offside terlebih dulu.
Seolah ingin membayar golnya yang dianulir, Wood kembali menjadi mimpi buruk bagi lini pertahanan Spurs pada menit ke-16.
Kali ini, Wood melepaskan sundulan tajam yang menghunjam ke gawang Guglielmo Vicario dengan memanfaatkan umpan silang dari Anthony Elanga.
Posisi penyerang asal Selandia Baru itu saat mencetak gol kembali disorot karena diduga berada dalam posisi offside.
Baca Juga: Demi Gabung Arsenal, Monster Ciptaan Ruben Amorim Rela Acuhkan 3 Raksasa Liga Inggris
Namun, Wood tampaknya berhasil lolos dari jebakan offside dari para pemain belakang Spurs untuk kali ini.
Fast start for Nottingham Forest ????
They take a two-goal lead against Spurs inside the first 16 minutes! pic.twitter.com/d1olwLZpET
— Premier League (@premierleague) April 21, 2025
Spurs terus berusaha untuk mencetak gol pertama mereka demi mengatasi ketertinggalan dari Nottingham.
Gol yang diidam-idamkan oleh tim asuhan Ange Postecoglou pun akhirnya tercipta pada menit ke-87 lewat aksi Richarlison.
Sayangnya, gol tersebut tidak cukup mampu menghindarkan The Lilywhites dari kekalahan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premier League |