Gerak cepat Pink Spiders kian tersorot pada saat yang sama di mana mereka kian memperkuat posisi middle blocker dengan merekrut Lee Da-hyeon.
Lee sendiri berstatus sebagai free agent usai membela Suwon Hyundai E&C Hillstate lolos ke playoff sebelum kalah dari Megawati dkk pada musim lalu.
Dia juga merupakan salah satu pilar penting bagi Hillstate ketika menyabet gelar juara Liga Voli Korea 2023-2024.
Oleh media-media Korea Selatan, Lee sendiri mendapatkan label sebagai 'big fish' alias ikan besar dalam bursa transfer kali ini.
Istilah tersebut akan disematkan oleh pemain yang menjadi andalan atau kunci di tim sebelumnya yang sedang menjadi target utama tim-tim lainnya.
Pemain berusia 23 tahun tersebut memiliki statistik mentereng pada musim 2024-2025.
Dia dengan menduduki peringkat pertama dalam bloking (rata-rata 0,838 per set) dan fast break (tingkat keberhasilan 52,42 persen).
Lee Da-hyeon sendiri merasa senang bisa bergabung dengan Pink Spiders di mana ini bisa menjadi titik balik dalam perjalanan karier profesionalnya.
"Saya merasa sangat senang untuk memulai sebuah tantangan baru dan saya ingin beranjak ke target yang lebih tinggi bersama Coach Yoshihara," kata Lee.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Naver.com |