BOLASPORT.COM - Pesepak bola putri asal Belanda, Djenna de Jong menggemparkan sosial media karena memutuskan untuk urung memilih timnas Indonesia.
Pesepak bola putri keturunan Indonesia, Djenna de Jong memutuskan tak jadi memilih untuk bisa membela timnas Indonesia.
Kabar itu disampaikan di instagram pribadinya pada Rabu (23/4/2025).
Berawal dari banyak pertanyaan mengenai langkah selanjutnya soal membela Timnas Wanita Indonesia.
Djenna de Jong merasa sudah waktunya buka suara perihal apa yang sedang terjadi pada dirinya.
Baca Juga: Rafael Struick Tak Bisa Bantu Brisbane Roar di Papan Bawah A-League, Untungnya Tak Ada Degradasi
View this post on Instagram
"Hai semuanya. Sudah cukup lama saya tidak mendengar kabar, terutama mengenai tim nasional," tulis Djenna de Jong.
"Saya menerima banyak pesan tentang apa selanjutnya?"
"Saya tahu banyak yang bertanya-tanya apa yang terjadi sekarang dan mengapa saya tidak menghubungi Anda selama ini."
Djenna mengaku mendapat perlakuan tidak profesional selama proses jadi calon naturalisasi untuk bisa membela timnas Indonesia.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | instagram.com |