Backlink adalah tautan dari situs lain yang mengarah ke website Anda. Ini adalah salah satu faktor penting dalam SEO.
Semakin banyak backlink berkualitas yang Anda miliki, semakin besar kemungkinan situs Anda naik peringkat di hasil pencarian.
Membangun backlink berkualitas bisa dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari guest post, bekerja sama dengan influencer, hingga membangun komunitas di forum atau media sosial. Konten yang menarik dan berguna juga akan secara alami mendapatkan backlink.
7. Gunakan data terstruktur (schema markup)
Data terstruktur membantu mesin pencari memahami konten situs Anda dengan lebih baik.
Dengan menggunakan schema markup, Anda bisa menambahkan informasi tambahan seperti rating, tanggal rilis game, atau genre game. Hal ini akan membuat tampilan situs Anda di hasil pencarian menjadi lebih menarik (rich snippet).
8. Optimalkan pengalaman pengguna (UX)
SEO bukan hanya soal hasil di mesin pencarian, tetapi juga mengutamakan pengalaman pengguna.
Oleh karena itu, pastikan navigasi situs mudah, desain menarik, waktu loading cepat, dan tidak dipenuhi iklan yang mengganggu. Pengalaman pengguna yang baik akan membuat pengunjung betah berlama-lama dan kembali lagi ke website Anda.
Editor | : | Sheila Respati |