Hal ini dikatakan pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena dalam sesi latihan Macan Kemayoran pada Rabu (23/4/2025).
Carlos Pena menganggap laga lawan Manchester United tidak penting karena hanya persahabatan.
Ia mengatakan lebih baik Muhammad Ferarri tetap tampil bersama Persija Jakarta di liga.
Baca Juga: Ternyata Bukan Bersama Persib, Ini Pencapaian Terbesar Bojan Hodak Selama Kariernya

Sebenarnya, Muhammad Ferarri masih punya kesempatan gabung ASEAN All-Stars tanpa khawatir bertabrakan dengan jadwal Persija.
Liga 1 2024-2025 memainkan pekan terakhirnya pada 24 Mei, sedangkan laga ASEAN All-Stars Vs Man United pada 28 Mei.
"Menurut saya lebih penting bermain di liga daripada laga persahabatan," kata Carlos Pena.
“Persija masih punya target dan saya pikir lebih baik dia bermain untuk klubnya,” tambahnya.
Sementara itu, PSSI secara prinsip sudah merestui Asnawi dan Ferarri untuk gabung ke ASEAN All-Stars karena sudah disurati oleh AFF juga.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com, instagram.com |