"Di Real Madrid berantakan dan jika Anda memiliki satu atau dua pertandingan yang buruk, Anda akan dibunuh oleh para penggemar," tutur Petit, dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Anda tidak akan mendapat dukungan."
"Ini kebalikan dari yang terjadi di Liverpool."
"Saat ini mereka mencemooh Kylian Mbappe dan Vinicius Junior, Alexander-Arnold harus bermain bagus di setiap pertandingan."
"Saya berharap dia beruntung jika dia pergi ke sana, tetapi saat ini saya tidak bisa memahaminya," ujarnya menambahkan.
Pengalaman buruk untuk Trent Alexander-Arnold ketika berseragam Real Madrid sudah muncul peringatannya saat Mbappe gagal mencetak gol dalam laga kontra Athletic Club.
Kendati menang 1-0 atas Athletic Club, para suporter Madrid mengejek Mbappe.
Padahal penyerang asal Prancis tersebut sudah membukukan 32 gol dari 49 penampilan di semua ajang kompetitif bersama El Real.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sportskeeda.com, Goal.com/en |