Setelah tak terlihat, Cyrus Margono belum lama ini bergabung dengan klub asal Kosovo yakni KF Dukagjini.
Dia bergabung dengan KF DUkajini pada awal Februari 2025 dengan status tanpa klub setelah kontraknya di Panathinaikos B di Liga Yunani selesai pada Juli 2024.
Baca Juga: Belum Ada Jaminan dari Shin Tae-yong, Gimana Situasi Cyrus Margono bersama Panathinaikos FC B?
Namun, sepertinya pintu untuk Cyrus Margono melakukan debut bersama Timnas Indonesia terbuka saat ini.
Pasalnya, pelatih kiper Timnas Indonesia, Sjoerd Woudenberg, rela terbang langsung ke Kosovo untuk memantau langsung sang pemain.
Dalam unggahan Woudenberg di Instagram, terlihat dia dan Cyrus Margono sama-sama memakai sarung tangan kiper.
Dalam unggahan ini, mantan pelatih kiper Dewa United tersebut mengatakan bahwa tugasnya adalah memantau semua kemungkinan.
Untuk itu, dia pun memantau semua pemain, salah satunya Cyrus Margono.
“Sebagai pelatih kiper, tugas saya adalah memantau setiap kemungkinan untuk Timnas Indonesia,” tulis Sjoerd Woudenberg sebagaimana dikutip BolaSport.com dari akun pribadinya di Instagram, Rabu (23/4/2025).
Baca Juga: Usai Jadi WNI, Cyrus Margono Tidak Sabar Tonton Laga Timnas Indonesia Vs Vietnam di SUGBK
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |