Arsella membawa asa Popsivo masih menyala dengan mendekat, 10-11. Thompson memecah kebuntuan setelah dua kali pernyobaan menyerang.
Kesempatan mendekat terus didapat Popsivo. Tetapi, mereka belum berhasil menyamakan kedudukan setelah Popsivo menjauh seusai mencetak dua poin beruntun.
Service ace Thompson mengantar Pertamina menjaga keunggulan, 15-12. Blok Popsivo berkali-kali diredam.
Yana Shcherban menjaga keunggulan Popsivo dengan memimpin, 16-13. Pelatih Popsivo, Gerardo Daglia, tampak kecewa dengan performa Yolla Yuliana dan kawan-kawan.
Popsivo berusaha bangkit dan mendekat, 16-17. Beberapa kali mereka menempel poin Pertamina Enduro.
Tetapi, Pertamina Enduro tidak memberi kesempatan Popsivo untuk menyamakan kedudukan.
Thompson menjadi pemain yang menghambat Yolla Yuliana untuk meraih momentum penting.
Kesalahan serangan Arsella membuat Pertamina menjauh, 22-20.
Shcherban membuat Pertamina semakin dekat di pengujung set dengan memimpin, 23-21. Mruzik mennghadirkan serangan untuk menipiskan selisih skor, 22-23.
Junaida Santi mengantar Pertamina mencetak set point, 24-22. Attack error Kingdon menyudahi perlawanan Popsivo.
Baca Juga: Final Four Proliga 2025- Megawati Belum Main, Arneta Bikin 2 Pemain Asing Petrokimia Main Hebat
Popsivo unggul, 4-3 pada awal set ketiga. Pertamina Enduro berusaha mengejar ketertinggalan. Tetapi, serangan Thompson yang berhasil diblok membuat Popsivo menjaga keunggulan.
Junaida Santi menyerang untuk membuat Pertamina mendekat, 5-6. Namun, Popsivo menjauh, 8-6.
Peluang dijaga Popsivo setelah berhasil merebut set ini. Pertamina Enduro bangkit pada set keempat. Mereka terus memegang kendali laga hingga memastikan kemenangan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |