I Rossoblu berhak ke partai puncak guna menghadapi AC Milan di Stadion Olimpico, Roma pada final yang dihelat pada 14 Mei mendatang.
Baca Juga: Terungkap! Cara Barcelona Bikin Cristiano Ronaldo Mati Kutu di Final Liga Champions 2008-2009
Jalannya Pertandingan
Bermodalkan kemenangan 3-0 pada leg pertama, Bologna tetap menampilkan kekuatan penuh.
Mereka sudah unggul cepat saat laga baru berjalan 7 menit.
Berawal dari situasi sepak pojok yang diambil oleh Nikola Moro, Giovanni Fabbian berhasil memanfaatkannya menjadi gol.
Tendangan sudut dari Moro berhasil ditanduk oleh Fabbian untuk menjebol gawang Empoli kawalan Jacopo Seghetti. Bologna unggul 1-0.
Di menit ke-15, Thijs Dallinga nyaris memperbesar keunggulan jika sepakannya tidak diamankan oleh Seghetti di dalam kotak penalti.
Empat menit kemudian gantian Empoli yang membalas dan mendapatkan kesempatan mencetak gol via Ola Solbakken, tetapi tembakannya masih terlalu mudah untuk diamankan Federico Ravaglia.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Sofascore.com |