Menjamu tim juru kunci klasemen di Stadion Benito Villamarin, Betis menuai kemenangan telak 5-1.
Betis sempat tertahan di babak pertama dengan skor 1-1 setelah gol Jesus Rodriguez (17') disamakan oleh Chuki (41').
Namun, Antony dkk. tampil menggila di babak kedua dengan mencetak 4 gol tambahan.
Empat gol tambahan yang berhasil disarangkan ke Valladolid masing-masing dicetak oleh Juan Camilo Hernandez (64'), Isco (66'), Romain Perraud (84'), dan Abdi Ezzalzouli (90').
Kemenangan telak atas Valladolid tersebut memantapkan posisi skuad arahan Manuel Pellegrini di urutan kelima klasemen sementara Liga Spanyol.
Mereka tetap menjaga asa lolos ke Liga Champions mengingat kuota di kompetisi bertambah 1 slot dengan urutan kelima dapat mengamankan tiket ke panggung tertinggi di Benua Biru musim depan.
Berikut hasil lengkap pekan ke-33 Liga Spanyol 2024-2025 hingga Jumat (25/4/2025) dini hari WIB seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi LALIGA:
- Osasuna 1-0 Sevilla (Ruben Garcia 25')
- Leganes 1-1 Girona (Munir El Haddadi 90+2'; Cristhian Stuani 54')
- Atletico Madrid 3-0 Rayo Vallecano (Alexander Sorloth 3', Conor Gallagher 45', Julian Alvarez 77')
- Real Betis 5-1 Real Valladolid (Jesus Rodriguez 17', Juan Camilo Hernandez 64', Isco 66', Romain Perraud 84', Abdi Ezzalzouli 90'; Chuki 41')
Klasemen sementara Liga Spanyol 2024-2025
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | laliga.es/en |