BOLASPORT.COM - Kabar duka datang dari Persita Tangerang, salah satu pemain mudanya meninggal dunia pada Sabtu (26/4/2025).
Persita Tangerang mengonfirmasi bila salah satu pemain mudanya bernama Hafiz Kurniawan Fitriansyah meninggal dunia pada Sabtu lalu.
Hafiz adalah pemain depan yang membela Persita U-18 di EPA Liga 1 musim ini.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, turut berduka cita yang sedalam-dalamnnya atas berpulangnya Hafiz Kurniawan Fitriansyah (Persita U-18)," tulis Persita.
"Semoga almarhum diampuni segala kesalahan serta diterima segala amal ibadahnya oleh Allah."

"Dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan juga kekuatan."
"Rest in Power, Young Warriors," tambahnya.
Persita sendiri tidak membeberkan penyebab detail meninggalnya Hafiz.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | instagram.com |