BOLASPORT.COM - Gilbert Agius menjadi pelatih terbaru yang dipecat akibat performa jeblok di Liga 1 2024-2025.
Sebagai informasi, Gilbert Agius merupakan pelatih PSIS Semarang.
Pelatih asal Malta itu resmi didepak dari jabatan pelatih PSIS pada Selasa (29/4/2025).
Alasannya yakni karena PSIS tak kunjung menunjukkan performa apik di Liga 1 2024-2025.
Tim berjuluk Mahesa Jenar itu bahkan kini harus mendekam di zona degradasi.
PSIS menempati peringkat ke-17 dengan raihan 25 poin.
Poin tersebut terpaut empat angka dari Barito Putera yang berada di zona aman.
"Hari ini kami mengambil keputusan untuk memberhentikan coach Gilbert karena hasil yang tidak sesuai harapan."
"Dan kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi coach Gilbert selama ini," kata Agung Buwono selaku Direktur Utama PT. Mahesa Jenar Semarang, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |