Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PBSI Umumkan 10 Atlet Baru Pelatnas, Langsung Genap Penerus Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo

By Ardhianto Wahyu - Rabu, 21 Mei 2025 | 05:00 WIB
Richie Duta Richardo saat tampil pada semifinal Kejuaraan Asia Junior 2024. Tunggal putra binaan PB Djarum itu bergabung ke Pelatnas PBSI melalui jalur pemantauan bersama 9 pemain muda lainnya.
ARDHIANTO WAHYU/BOLASPORT.COM
Richie Duta Richardo saat tampil pada semifinal Kejuaraan Asia Junior 2024. Tunggal putra binaan PB Djarum itu bergabung ke Pelatnas PBSI melalui jalur pemantauan bersama 9 pemain muda lainnya.

BOLASPORT.COM - PBSI mengumumkan penambahan anggota Pelatnas Cipayung. Sebanyak 10 pemain muda dinyatakan lolos jalur pemantauan setelah Seleksi Nasional 2025.

Seleksi lanjutan bagi para pemain yang masuk jalur pemantauan dilangsungkan di Markas Kopassus pada 16-22 Februari lalu.

Sebanyak 32 pemain potensial tetapi tidak dapat mengunci tiket via jalur juara Seleknas diuji dengan tes medis, tes fisik, dan tes psikologis.

Proses selesi juga mempertimbangkan rekam jejak prestasi, kekuatan teknis, postur tubuh, daya juang, dan potensi yang dimiliki para pemain.

PBSI dibantu panel independen dengan Tim Penentu Akhir mengevaluasi para calon penghuni Pelatnas Cipayung secara menyeluruh.

Baca Juga: Hasil Final Seleknas PBSI 2025 - Klub PB Djarum Mendominasi, 1 Pemain Lolos 2 Sektor Sekaligus

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pelatnas PBSI, Eng Hian, menyebut proses seleksi lanjutan ini sebagai pembaruan sistem pembinaan yang lebih transparan dan akuntabel.

Saat format baru Seleknas diperkenalkan pada 2022, hanya juara turnamennya saja yang terpilih untuk promosi ke kawah Candradimuka bulu tangkis Indonesia.

"Kami ingin penilaian lebih objektif dan mendalam. Tidak semata menang atau kalah, tapi bagaimana potensi atlet bisa dibaca dengan komprehensif,” ujarnya.

Eng Hian dibantu tim pelatih dan pemandu bakat seperti Hendrawan, Bambang Supriyanto, Harry Hartono, dan Yoga Ukikasah.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : PBSI

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X