BOLASPORT.COM - Setelah terdegradasi ke Serie B Liga Italia, Venezia akan menumbalkan pemain-pemain terpenting mereka dengan Jay Idzes sudah pasti termasuk di dalamnya.
Hanya bertahan semusim di Serie A setelah promosi pada akhir kompetisi lalu, I Lagunari turun divisi.
Kini akan bermain di Serie B, restrukturisasi skuad tampaknya akan dilakukan I Leoni Alati.
Di Divisi Dua Liga Italia, mereka akan lebih fokus pada pemain muda.
Skuad Venezia akan diisi pemain-pemain yang profilnya lebih cocok untuk Serie B.
Beberapa pemain terpenting I Lagunari diperkirakan bakal dilepas.
Level pemain-pemain ini adalah Serie A sehingga Venezia tidak punya bujet untuk mempertahankannya.
Para pemain ini pastinya juga tidak mau bermain di Serie B karena paham mereka bisa masuk ke skuad klub-klub divisi teratas.
Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, sudah pasti masuk dalam kategori pemain level Serie A yang berada di Venezia.
Sudah sejak pertengahan musim lalu Idzes disebut-sebut diincar sejumlah klub.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Calciomercato.com, Transfermarkt.co.id |