Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memastikan bahwa Kongres Tahunan PSSI bakal digelar di Jakarta tepat sehari sebelum Timnas Indonesia melawan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kongres Tahunan PSSI ini bakal berlangsung pada 4 Juni 2025.
Yunus Nusi menyampaikan bahwa Kongres Tahunan PSSI ini akan diikuti oleh 87 perwakilan seperti tahun sebelumnya.
Dipastikan terdapat 34 Asprov (Asosiasi Provinsi) PSSI, juga diikuti oleh 18 klub Liga 1 2024-2025.
Ada juga 16 klub Liga 2 2024-2025 serta 16 perwakilan klub Liga 3 serta ada tiga asosiasi seperti Federasi Futsal Indonesia (FFI) hingga Asosiasi Sepak Bola Wanita (ASBWI).
Baca Juga: Kongres Tahunan PSSI Digelar di Jakarta Sehari sebelum Timnas Indonesia Lawan China
Agenda Kongres Tahunan PSSI ini tak akan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
Seperti yang tertuang dalam Statuta PSSI 2019, agendanya yakni laporan keuangan, kegiatan tahunan, dan untuk program tahun 2025.
Yunus Nusi mengatakan bahwa saat ini PSSI tengah mensosialisasikan agenda yang akan dibahas.
Salah satu yang disiapkan yakni terkait draf perubahan statuta.