Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyebab Dani Carvajal Gelut dan Cekik Leher Bukayo saat Jeda Real Madrid Vs Arsenal Akhirnya Terungkap

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 17 April 2025 | 18:30 WIB
Penyebab perseteruan Dani Carvajal yang berujung dengan cekikan ke leher Bukayo Saka akhirnya terungkap.
X.COM/FABRIZIOROMANO
Penyebab perseteruan Dani Carvajal yang berujung dengan cekikan ke leher Bukayo Saka akhirnya terungkap.

BOLASPORT.COM - Perseteruan Dani Carvajal yang berujung cekikan ke leher Bukayo Saka saat mereka bertemu di Liga Champions akhirnya terungkap penyebabnya.

Arsenal baru saja berhasil mencatatkan pencapaian apik pada musim ini dengan lolos ke babak semifinal Liga Champions.

Kepastian itu didapatkan setelah Arsenal berhasil menyingkirkan Real Madrid di babak perempat final.

Pada leg 2 yang berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (16/4/2025), The Gunners sukses mengalahkan Los Blancos dengan skor 2-1.

Dua gol Arsenal masing-masing dicetak oleh Bukayo Saka pada menit ke-65 dan Gabriel Martinelli (90+3').

Adapun satu-satunya gol Real Madrid berhasil dicatatkan oleh Vinicius Junior pada menit ke-67.

Dengan kemenangan 2-1 ini, Arsenal berhak lolos ke babak semifinal dengan agregat dominan 5-1.

Baca Juga: Real Madrid Dibikin Babak Belur, Carlo Ancelotti Doakan Arsenal Juara Liga Champions

Pada babak semifinal nanti, Arsenal akan menghadapi Paris Saint-Germain (PSG).

PSG sendiri berhasil lolos ke babak 4 besar setelah menumbangkan Aston Villa.

Selain kekalahan Real Madrid, ada satu insiden lain yang mencuri perhatian banyak insan sepak bola.

Insiden tersebut melibatkan winger Arsenal, Bukayo Saka, dan bek sayap Real Madrid, Dani Carvajal.

Carvajal dan Saka terlibat dalam perselisihan pada jeda babak.

Saka yang berjalan menuju lorong stadion tampak diadang oleh Carvajal yang memang tidak bermain karena mengalami cedera.

Tidak jelas mereka membicarakan apa tetapi Carvajal tampak tersulut emosinya.

Baca Juga: Arsenal Lolos ke Semifinal Liga Champions, Ada Peran Pep Guardiola yang Ikut Hancurkan Real Madrid

Bek asal Spanyol itu bahkan sempat mencekik leher belakang dan lengan Saka sebelum dipisah oleh panpel pertandingan serta ofisial dari kedua tim.

Insiden tersebut jelas mengejutkan karena Carvajal absen dalam laga itu.

Namun, menurut laporan Marca, Carvajal tidak senang dengan sikap Saka saat mengambil penalti pada menit ke-13.

Dia marah karena penyerang sayap asal Inggris itu melakukan tendangan penalti panenka.

Carvajal menganggap keputusan Saka itu tidak menghormati Real Madrid sebagai lawan mereka.

Akibat tindakannya melakukan konfrontasi dengan Saka, Carvajal dikabarkan akan mendapatkan sanksi dari UEFA.

Pihak UEFA tengah melakukan penyelidikan apakah pemain senior Real Madrid itu layak untuk menerima hukuman.

Baca Juga: Pernah Punya Masalah dengan STY dan Timnas Indonesia, Wasit Prancis Lagi-lagi Bikin Onar di Laga Real Madrid vs Arsenal

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
34
67
3
Newcastle United
34
62
4
Manchester City
34
61
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
33
60
7
Aston Villa
34
57
8
Fulham
34
51
9
Brighton & Hove Albion
34
51
10
AFC Bournemouth
34
50
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
33
66
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Real Betis
33
54
6
Villarreal
32
52
7
Celta Vigo
33
46
8
Osasuna
33
44
9
Mallorca
33
44
10
Real Sociedad
33
42
Klub
D
P
1
SSC Napoli
34
74
2
Inter
34
71
3
Atalanta
34
65
4
Juventus
34
62
5
Bologna
33
60
6
Roma
34
60
7
Lazio
33
59
8
Fiorentina
34
59
9
AC Milan
34
54
10
Torino
34
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X