Rossi seharusnya bisa meredam permusuhan ini dengan meminta para penggemarnya untuk tidak menyerang Marquez pasca berakhirnya musim 2015.
Alih-alih dilakukan, Rossi membiarkan hubungannya dengan marquez selalu dalam kondisi pasang surut bahkan hingga dia pensiun sebagai pembalap.
Hal terkini yang masih terlihat adalah cemooh yang harus didapatkan Marquez ketika dia berhasil menjadi pemenang pada GP San Marino pada musim lalu saat bersama Gresing.
Tak ayal, Redding sampai menyebut bahwa tindakan yang dilakukan Rossi ini layaknya tindakan nakal.
"Saat keadaan menjadi sulit dengan hadirnya Marc Marquez, Rossi mempermainkan para penggemar untuk melawannya," ucap Redding.
"Itu adalah sebuah tindakan yang nakal."
"Marquez memang membuat para penggemar datang untuk menyerangnya di mana hal itu sejatinya tidak perlu."
"Rossi sebenarnya bisa menghentikannya, orang-orang tidak akan setuju tapi hal itu sudah menunjukkan sisi buruk dari dirinya."
Marquez dicemooh musim lalu di Misano, Bagnaia yang berada di podium mengatakan pada mereka untuk tak perlu melakukannya," tuturnya menambahkan.
Marc Marquez akan kembali beraksi pada akhir pekan ini tepatnya di seri MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez tanggal 25-27 April.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Crash.net |