BOLASPORT.COM - Indonesia bakal memiliki Ice Ring Airdome pertama di Asia Tenggara dengan hadirnya Ice House Sportindo di BSD City.
Peletakan batu pertama (groundbreaking) proyek pembangunan Ice House Sportindo resmi dilakukan di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD) City, Tangerang.
Ice House Sportindo nantinya sekaligus menjadi arena olahraga es berstandar internasional pertama di Indonesia.
Groundbreaking Ice House Sportindo turut dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Dito Ariotedjo dan Bupati Tangerang Mochamad Maesyal Rasyid.
Pada kesempatan yang sama, tampak hadir Presiden International Ice Hockey Federation (IIHF) Luc Tardif, Ketua Umum Federasi Hoki Es Indonesia (FHEI) Ronald Situmeang, Direktur Timnas Hoki Es Indonesia Jonathan Sudharta serta komunitas dan atlet hoki es Indonesia.
Direktur Timnas Hoki Es Indonesia, Jonathan Sudharta menjelaskan bahwa Ice House Sportindo hadir bukan hanya sebagai arena untuk olahraga es, tapi sebagai ekosistem baru yang inklusif dan berkelanjutan bagi semua cabang olahraga musim dingin.
Mulai dari ice hockey, figure skating, hingga short track speed skating.
“Ini adalah fasilitas yang kami persembahkan untuk atlet profesional, pelajar, hingga masyarakat umum yang ingin mencoba dan mencintai olahraga musim dingin."
Baca Juga: Tim Yamaha Racing Indonesia Siap Tancap Gas pada Seri Pembuka ARRC Buriram
"Dengan teknologi Airdome yang efisien dan adaptif terhadap iklim tropis, kami percaya Ice House Sportindo akan menjadi katalis penting dalam mengembangkan bakat, membangun komunitas, dan membawa Indonesia ke panggung olahraga es dunia,” tutur Jonathan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |